Selasa, 01 November 2016



LOWONGAN PEKERJAAN
DIBUTUHKAN SEGERA DOKTER UMUM  

Persyaratan : 

1. Dokter Umum yang sudah mempunyai SIP Dokter.
2. Tidak terikat pekerjaaan / tugas pada Instansi Pemerintah / Perusahaan swasta lain.
3. Bersedia bekerja sesuai peraturan dan ketentuan RSIA Lembayung Husada.

Surat Lamaran Harap kirim atau diantar langsung ke RSIA Lembayung Husada
Jl. A. Yani Km 36 RT 021 RW 04 Banjarbaru
Email : rsia_lembayunghusada@yahoo.co.id
Paling lambat tanggal 18 November 2016

Rabu, 03 Agustus 2016

MEMPERSIAPKAN MENJADI IBU,NEVER OLD TO LEARN Part 1 !

Masih ingatkah bagaimana kehidupan sebelum anda melahirkan bayi? Anda mungkin merasa memegang kendali. Anda bisa menentukan target dan berusaha mencapainya,kurang lebih seperti itu. Anda merasa diri anda cukup kompeten dalam mengatasi segala kesulitan maupun krisis, yah kurang lebih seperti itu bukan?!
saat itu, mungkin hubungan yang terjalin juga baik-baik saja. Hubungan dengan pasangan, cukup memuaskan. Anda bisa melakukan hobi dan hal yang diminati bersama. Anda dan pasangan mungkin sering berdiskusi dan membicarakan permasalahan sehari-hari.
Andapun masih dapat menikmati membaca buku, menyiram tanaman, menyeruput kopi setiap paginya. Anda punya waktu untuk berjalan demi segelas cokelat hangat, dan bahkan hanya untuk memanjakan mata ke pusat perbelanjaan.
Dan, kemudian semua itu berubah.
Ironisnya, orangtua sering merasa tertekan seiring dengan kelahiran bayi. Anda sudah tahu bahwa anda akan kekurangan tidur, merasa lelah, tiba-tiba tertidur di samping bayi anda, menghadapi tugas yang tiada habis-habisnya, tangisan, tegangnya hubungan, pembagian job mengurus anak yang belum bisa berbicara apa yang ia rasakan, dan sebagainya. Itu hanya anda belum siap untuk itu.
Tapi, anda tidak sendirian.
Semua itu normal dan percaya atau tidak, hanya sementara saja. Setiap ibu baru pernah merasa tertekan, barangkali beberapa kali dalam sehari. Ini bukan hal yang diharapkan dan bahkan mungkin tidak semestinya terjadi, tapi ini merupakan sesuatu yang normal, dan lumrah terjadi dalam fase kehidupan.
Dengan menerima kenyataan ini, anda telah memulai langkah pertama dalam menciptakan rasa aman dan nyaman dalam kehidupan anda.
Langkah kedua, adalah mengidentifikasi penyebab mengapa anda merasa tertekan sehingga dapat mengambil langkah-langkah untuk menanggulanginya.
Mempersiapkan secara psikologis saat anda hamil adalah hal yang dapat dilakukan melalui sharing dengan teman, kerabat bahkan membaca bacaan yang membangun seperti tips dan trik menanggulangi pada masa-masa pasca melahirkan akan sangat membantu.
Agar lebih efektifnya hal ini, diskusikan dan ajak pasangan anda mengetahui apa hal-hal yang perlu dipersiapkan pra,saat, dan pasca melahirkan. Anda dan pasangan adalah tim kerja yang disatukan oleh aqad dan tali spiritual membangun rumah tangga yang diimpikan.
Ingat, bacaan yang mem'bangun' akan membantu diri anda termotivasi untuk menjadi lebih baik.

Selasa, 09 Februari 2016

Fakta Coklat Sangat Baik Untuk Ibu Hamil

Siapa yang tidak kenal dengan coklat. Ya, makanan satu ini mempunyai penggemar paling banyak
diseluruh dunia baik itu anak-anak, orang dewasa maupun lanjut usia. Tapi bagaimana jika seorang ibu hamil mengkonsumsi coklat, apakah berbahaya ?

Menurut penelitian terbaru, cokelat membantu menurunkan tingkat stres pada wanita hamil dan juga membantu melahirkan bayi yang lebih bahagia dan kurang rewel. Ini ditemukan peneliti dari University of Helsinki , Finlandia. Bayi yang lahir dari ibu yang makan cokelat setiap hari selama

Selasa, 17 November 2015

Bakti Sosial HUT RSIA Lembayung Husada ke-3

RADAR BANJARMASIN, 16 November 2015. Kemeriahan peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-3 Rumah Sakit Ibu dan Anak  Lembayung Husada Banjarbaru terlihat pada gelaran bakti sosial yang sekaligus memperingati hari Diabetes se-Dunia. Acara di awali pemotongan tumpeng oleh dr. Dinamika Chandra Bimantara, Sp.OG yang akrab disapa dr. Bima dan H. Mansyur sebagai owner RSIA Lembayung Husada Banjarbaru, disaksikan jajaran direksi rumah sakit.




Pada agenda pertama yakni donor darah (12/11/2015), dengan 50 relawan yang terdiri dari pegawai serta masyarakat yang ikut berpartisipasi untuk mendonorkan darah pada kegiatan ang bekerjasama oleh CV. Gunung Sambung dan didukung PT. Madurejo Jaya Utama, Kalbe Nutritionals, PMI Kabupaten Banjar, dan Air Minum Mineral Amanah. Dan dilanjutkan agenda kedua yaitu khitanan massal sabtu (14/11/2015) pagi, yang bertempat di rumah kediaman keluarga H. Mansyur, Astambul Seberang Kabupaten Banjar. Di acara khitanan tersebut, dihadiri istri mantan Wakil Gubernur Kalsel, Hj. Rosdeawati Resnawan, Direktur RSIA Lembayung Husada, dr. Dinamika Chandra Bimantara, dan H. Mansyur, Pimpinan Kalbe Nutritionals Cabang Banjarmasin, Syahrial Chandra, MM, beserta perwakilan dari sponsorship Pigeon. Selain itu, juga hadir 15 paramedik yang terdiri dari Dokter dan Perawat terampil yang menangani khitanan massal tersebut.


Antusias masyarakat mengikutsertakan anaknya dalam khitanan massal sangat bagus. Betapa tidak, peserta yang mendaftar sudah melebihi target yang telah ditentukan yaitu berjumlah sebanyak 267 orang. "Kami juga memberikan bingkisan kepada peserta khitanan. Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi masyarakat, dan tahun depan insya Allah dilaksanakan lagi", ungkap H. Mansyur.

Salah seorang warga, Marwi mengaku sangat senang sekali dan bersyukur khitanan massal dilaksakan oleh RSIA Lembayung Husada, karena dapat membantu meringankan beban masyarakat kurang mampu. "Kami sangat berterima kasih kepada pihak mengadakan kegiatan khitanan massal, semoga mereka mendapatkan berkah dan acara ini dapat berlanjut pada tahun mendatang", ungkap Marwi.

Sementara itu, dr. Dinamika Chandra Bimantara, Sp.OG menambahkan bahwa pada perayaan HUT ke-3 ini, pihaknya berkomitmen terus memberikan pelayanan optimal kepada pasien terutama dalam perawatan maupun pengobatan dan kebersihannya, sehingga pasien yang di rawat pada RSIA Lembayung Husada Banjarbaru akan merasa nyaman seperti layaknya rumah sendiri. "Semoga RSIA Lembayung Husada Banjarbaru menjadi rumah sakit pilhan masyarakat Kalsel maupun luar daerah lainnya", ucap dr. Dinamika Chandra Bimantara, Sp.OG.


"Setulus Hati Kami Melayani" 
RSIA Lembayung Husada
 
 
jl. A. Yani km. 37,7 Simpang Empat Banjarbaru
Telp : (0511) 4777115/ 4774982 Fax: (0511) 4773280

Senin, 21 September 2015

Bahaya Kafein Pada Anak dan Remaja

Saat ini stasiun televisi memang menjadi media periklanan sebuah produk yang menuai keberhasilan pemasaran yang sangat tinggi, salah satunya iklan dari sebuah minuman berkafein seperti minuman energi dan kopi. Minuman berkafein saat ini telah banyak dikonsumsi tanpa takaran oleh banyak remaja bahkan anak-anak. Padahal konsumsi kafein harus dibatasi pada jumlah tertentu. Orangtua harus tahu kafein memiliki beberapa efek samping yang dapat membahayakan kesehatan seorang anak.

Senin, 07 September 2015

Tanda Dari Wajah Bahwa Tubuh Terserang Penyakit

Pada kesempatan kali ini akan membahas topik ringan, yaitu tanda-tanda tubuh diserang penyakit
yang dilihat dari wajah. Sebuah penelitian terbaru yang dilansir dari boldsky.com menjelaskan adanya hubungan kesehatan tubuh dengan wajah Anda. Misalkan saja dilihat warna wajah apabila terlihat pucat maka kemungkinan seseorang tersebut terkena anemia. "Wajah benar-benar dapat membocorkan beberapa rahasia mengejutkan tentang kesehatan Anda," ujar Dr Helen Stokes-Lampard, dari Royal College of General Doctor. Berikut beberapa tanda-tanda dari wajah bahwa tubuh terserang penyakit.

Rabu, 19 Agustus 2015

Ingin Cantik dan Sehat ? Hindari Mengkonsumsi Suplemen Vitamin E

Memiliki kulit cantik dan sehat memang menjadi dambaan semua orang, khususnya oleh kaum hawa untuk menunjang penampilannya. Maka dari itu banyak produk kosmetik dan suplemen dengan kandungan Vitamin E dan Vitamin C agar membuat kulit tampil lebih cantik dan merona. Vitamin E memang memilik sejuta manfaat untuk tubuh kita, antara lain menjaga, meningkatkan elastisitas dan kelembapan kulit, mencegah proses penuaan dini, dan melindungi kulit dari kerusakan akibat radiasi sinar ultraviolet. Tapi apa yang terjadi jika tubuh kelebihan vitamin E ?

Batas konsumsi vitamin E yang dianjurkan adalah 8 sampai 10 IU (International Units)- suatu batas
dimana sepertiga orang Amerika menggunakannya. Untuk keuntungan maksimal vitamin E, diperlukan 100 sampai 400 IU setiap harinya. Jadi setidaknya standar mengkonsumsi vitamin E 200 IU perharinya.

Efek samping paling umum akibat kelebihan