Senin, 17 November 2014

Si Kecil Demam ? Inilah Beberapa Penanganan Pertamanya

Banyak orang tua yang masih bingung dan gelisah ketika anak sedang mengalami demam. Namun jangan khawatir, ketahuilah terlebih dahulu penanganan pertama agar si kecil terhindar dari demam yang tinggi. Memang pada bulan Oktober sampai November tercatat sudah lebih dari 25 anak yang terkena penyakit demam yang dirawat di RSIA Lembayung Husada Banjarbaru. jadi perlu diwaspadai si kecil terhadap penyakit "mainstream" ini namun sangat berbahaya bila tidak ditangani cepat.

Berikut penanganan pertamanya :
  1. Berikan kompres air hangat, sangat membantu untuk menurunkan panas demam pada si kecil. Kenapa tidak kompres air dingin. Karena kompres air dingin tidak akan menyerap panas tubuh si kecil dan malah membuat anak tambah menggigil yang sebelumnya sudah menggigil akibat demam. Banyak masyarakat yang salah asumsi terhadap kompres air dingin ini. Namun kompres air hangat malah sebaliknya menyerap panas tubuh anak dan memperlancar sirkulasi darah. Berikan kompres air hangat pada daerah yang banyak pembuluh darahnya seperti kepala, ketiak, dan selangkangan (dr. Tjatur Kuat Sagoro).
  2. Berikan obat penurun panas, seperti paracetamol atau ibuprofen. Jadi sediakan sekarang juga ya obat "emergency" ini untuk jaga-jaga kalau si kecil mengalami demam. Namun tetap perhatikan dosis pemakaian. Banyak kalangan orang tua yang sembarangan memberikan dosis obat penurun panas. Dosis parasetamol yang digunakan untuk anak adalah 10 mg/kg BB/per kali pemberian. Dosis ini tidaklah perlu tepat betul, karena sebenarnya dosis yang masih diperbolehkan adalah 10-15 mg/kgBB/per kali pemberian. Parasetamol dapat diberikan maksimal 50 mg/kg BB dalam sehari (5 kali pemberian) dengan jarak antar pemberian minimal 4 jam. Perlu diingat oleh orangtua, apabila demam berlangsung lebih dari 3 hari sebaiknya bawa anak ke dokter untuk diperiksa.
  3. Selalu amati dan periksa temperatur anak setiap 1-2 jam. Langkah ini sangat perlu diperhatikan agar si anak tidak berada dalam bahaya demam. Bila panas anak mencapai 40°Csegeralah bawa ke dokter.
sumber :
health.detik.com
bidanku.com
kiddiecarecentre.com



"Setulus Hati Kami Melayani"

RSIA Lembayung Husada


jl. A. Yani km. 37,7 Simpang Empat Banjarbaru

Telp : (0511) 4777115/ 4774982 Fax: (0511) 4773280

Tidak ada komentar:

Posting Komentar